RSUP H Adam Malik tetap memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat selama cuti bersama dan libur Idul Fitri 2018, yang akan berlangsung selama 10 hari dari tanggal 11-20 Juni 2018 mendatang. Semua pelayanan kesehatan selama libur Lebaran tersebut dipusatkan di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUP H Adam Malik, termasuk layanan rawat jalan.
Pantauan hari pertama cuti bersama Senin (11/06/2018), pasien rawat jalan terlihat ramai mendatangi Instalasi Gawat Darurat untuk melakukan pendaftaran. Terlihat antrian pasien yang cukup ramai di loket pendaftaran. Sebagian besar pasien rawat jalan yang memilih berobat pada hari cuti bersama adalah pasien yang memiliki kebutuhan obat rutin. Selain itu, pasien rawat jalan lainnya datang untuk menjalani cuci darah, kemoterapi dan radioterapi.
Guna membantu kelancaran pelayanan kesehatan bagi pasien rawat jalan dan tidak terganggunya pelayanan bagi pasien gawat darurat di IGD, maka khusus pasien rawat jalan yang berobat untuk mendapatkan obat rutin, pendaftaran dialihkan ke ruang admisi di Gedung Instalasi Rawat Jalan lantai 1. “Kami siap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, meskipun cuti bersama. Masyarakat tidak perlu khawatir, semua pasien yang datang akan dilayani sesuai dengan kebutuhannya masing-masing,” jelas Kepala Sub Bagian Humas RSUP H Adam Malik Masahadat, SE.
Pada hari pertama cuti bersama tercatat jumlah pasien rawat jalan yang berobat ke RSUP H Adam Malik sebanyak 273 orang, dengan rincian 58 pasien menjalani cuci darah, 35 pasien menjalani radioterapi dan sisanya adalah pasien dengan kebutuhan obat rutin.