Medan – Perubahan organisasi dan tata kerja Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik (RSUP HAM) melahirkan sejumlah perubahan pada struktur organisasi di rumah sakit vertikal Kementerian Kesehatan RI ini. Salah satunya perubahan nomenklatur pada nama Staf Medis Fungsional (SMF) menjadi Kelompok Staf Medis (KSM). Untuk itu, manajemen pun kembali mengangkat para dokter untuk mengisi jabatan Ketua KSM di lingkungan RSUP HAM.
Pengangkatan Ketua KSM di lingkungan RSUP HAM ini digelar di Aula Gedung Administrasi RSUP HAM dengan dihadiri oleh jajaran direksi pada Senin (15/03/2021). Pada kesempatan tersebut, Direktur Utama RSUP HAM dr Zainal Safri SpPD-KKV SpJP (K) berpesan kepada para Ketua KSM yang baru untuk bisa bekerja bersama-sama membangun rumah sakit terakreditasi Joint Commission International ini agar lebih baik lagi.
“Saya sangat berharap, sebenarnya KSM ini kan seperti kabinet saya. Mari sama-sama kita bisa membangun RSUP HAM. Sebenarnya yang paling utama kita lakukan adalah pelayanan, yang lain akan mengikuti. Kalau pelayanan bagus, maka yang lain juga akan meningkat, termasuk pendapatan,” ungkap dr Zainal dalam kata sambutannya.
Sebanyak 21 dokter spesialis diangkat sebagai Ketua KSM di lingkungan RSUP HAM. Selain itu, dr Zainal juga mengangkat pejabat baru pada posisi Ketua Komite Koordinator Pendidikan RSUP HAM, yaitu dr Iskandar Nasution SpS-FINS, dan Ketua Komite Medik RSUP HAM yang kini dijabat oleh Prof dr Achsanuddin Hanafie SpAN KIC KAO.
Sebelumnya, kegiatan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Direktur Utama RSUP HAM tentang pemberhentian Ketua SMF dan Ketua Komite di RSUP HAM, serta Surat Keputusan Direktur Utama RSUP HAM tentang pengangkatan Ketua KSM dan Ketua Komite di RSUP HAM. Kegiatan berlanjut dengan penandatanganan pakta integritas oleh seluruh Ketua KSM, serta Ketua Komite Koordinator Pendidikan dan Ketua Komite Medik. (humas/ade)