Medan, 22 Februari 2018
Dalam rangka memperingati Hari Kanker Sedunia yang diperingati setiap tanggal 4 Februari, RSUP H Adam Malik melalui Instalasi Promosi Kesehatan Rumah Sakit menggelar acara Ceramah awam di aula kantor Camat Medan Tuntungan, Rabu (21/02/2018). Acara ini merupakan rangkaian dari acara peringatan Hari Kanker Sedunia yang telah dimulai sejak awal Februari lalu.
Ceramah awam kali ini mengambil topik tentang Pengobatan Kanker dan Pola Hidup Sehat, dengan narasumber dr.Rosmita Ginting, SpRad (K)Onk selaku Kepala Instalasi Radioterapi RSUP H Adam Malik serta drg.Sayuti Hasibuan, SpPM dari Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sumatera Utara yang secara khusus menyampaikan materi tentang Deteksi Dini Kanker Mulut. Selain ceramah awam, acara yang dihadiri oleh ibu-ibu PKK se-kecamatan Medan Tuntungan ini juga diramaikan dengan kegiatan pemeriksaan gigi dan mulut oleh dokter gigi dari RSUP H Adam Malik.
Sebelumnya, RSUP H Adam Malik juga telah mengadakan penyuluhan kesehatan tentang kanker kepada para pasien dan keluarga di area ruang tunggu Instalasi Rawat Jalan RSUP H Adam Malik, Senin (05/02/2018).(*/rds)