Medan – Sekretaris Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan (Sesditjen Kemenkes) RI dr Azhar Jaya SKM MARS datang berkunjung ke Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik (RSUP HAM), Senin (15/02/2021). Dalam kesempatan ini, dr Azhar sempat melakukan pertemuan dan diskusi dengan Direktur Utama RSUP HAM dr Zainal Safri SpPD-KKV SpJP (K) bersama jajaran direksi.
Disampaikannya, Menteri Kesehatan RI berharap RSUP HAM bisa menjadi rumah sakit unggulan, sehingga masyarakat tidak banyak lagi yang berobat ke luar negeri. “Harus ada perubahan pelayanan, peraturan, kesejahteraan, dalam waktu singkat. Kalau bisa, Pak Menteri berharap sebelum tahun 2024 sudah terwujud,” ungkap dr Azhar.
Pertemuan ini sendiri berlangsung selama hampir 2 (dua) jam, serta turut dihadiri oleh sejumlah guru besar Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara yang bertugas di RSUP HAM, para dokter spesialis, para pejabat struktural dan kepala instalasi. Pertemuan ini diakhiri dengan sesi diskusi dan tanya jawab dengan dr Azhar.
Atas kesempatan tersebut, dr Zainal mengucapkan terima kasih kepada dr Azhar dan rombongan yang sudah bersedia untuk berkunjung dan berdiskusi di RSUP HAM dalam kunjungan kerjanya ke Kota Medan. “Kami akan terus melakukan follow-up (tindak lanjut),” kata dr Zainal pula ketika menutup acara pertemuan dan diskusi tersebut.
Setelah pertemuan, dr Azhar sempat melanjutkan kegiatan kunjungan kerjanya di lokasi lain, sebelum kembali melakukan kunjungan ke sejumlah ruangan pelayanan di RSUP HAM hingga sore hari. Sebelumnya, dr Azhar dan rombongan sudah lebih dulu mengunjungi pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi tenaga kesehatan (nakes) di Gedung Paviliun RSUP HAM pada Minggu (14/02/2021), didampingi langsung oleh dr Zainal dan jajaran direksi. (humas/ade)